Sharing Seputar Ping
Setelah jalan-jalan sore akhirnya saya dapet ilmu baru lagi, kali ini saya akan berbagi ilmu yang saya dapatkan dari blog Sharing Information yang mana tema kali ini mengenai "Ping" dan pastinya tidak asing lagi bagi anda semua :)Apa itu "Ping"?
Ping atau dalam bahasa teknisnya adalah Packet Internet Groper adalah suatu aplikasi dari OS windows yang mana fungsinya adalah digunakan untuk memeriksa koneksi jaringan yang berbasis TCP/ IP (Transmission Control Protocol/ Internet Protocol),
Apa Fungsi dari "Ping"?
Ping sendiri fungsinya bisa dibilang sangat penting kalau kita bermain di dalam jaringan, karena fungsinya adalah untuk mencoba apakah komputer satu dan lainnya telah terkoneksi dalam satu jaringan atau belum, setting seperti ini biasanya sering dilakukan saat seseorang akan membuat sebuah jaringan komputer. bisa juga kita manfaatkan untuk cek koneksi internet, contoh seperti berikut.
Contoh di atas adalah cara cek koneksi internet ke google.co.id menggunakan command prompt (CMD), Berikut penjabaran dari hasil ping yang saya lakukan
Pertama, "pinging google.co.id [75.125.130.94] with 32 bytes of data" ini artinya, kita melakukan ping ke IP 75.125.130.94 dengan menggunaka 32 bytes data.
Kedua, "Pakcet: Sent= 4, Received 4, Lost 0 (0% loss)" ini artinya, kita mengirim 4 paket dan semuanya diterima dengan baik dan tidak ada yang loss (hilang satu packet pun)
Ketiga, Mengenai data yang berukuran 32 bytes ini dikarenakan ukuran buffer default pada windows yang saya gunakan adalah 32 bytes, sedangkan fungsi dari buffer sendiri adalah untuk melihat waktu yang dibutuhkan saat mengirim data packet ke IP tujuan.
Keempat, TTL adalah singkatan dari Time to Live, maksudnya adalah waktu maksimum yang dibutuhkan komputer untuk membalas delay.
*nb: semakin kecil dari TTL dan juga Lost nya maka konektifitas anda bisa dinilai semakin baik.
Jadi, dari penjabaran diatas bisa kita simpulkan bahwasannya cara kerja dari ping secara singkat adalah dimulai dari mengirimkan data packet ke host (IP tujuan) yang mana kemudian akan mendapat respon berupa waktu round trip.
Sekian share sedikit informasi mengenai "PING", semoga bermanfaat bagi kawan-kawan pada umumnya dan bagi saya pribadi khususnya dan Jangan Lupa juga Baca Artikel tentang Seputar Data Center DISINI
1. Dilarang komentar SARA
2. Promosi boleh tapi dengan syarat (no sex, judi dan hal yang terlarang lainnya)
3. Cukup perhatikan nomor 1 dan 2 saja
4. Thank you for visiting